30.01.2015 Views

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

menolaknya setelah ada teguran pertama dan asalkan ia sendin tidak menginjak pekarangan si<br />

tetangga.<br />

Pasal 667<br />

Pemilik sebidang tanah atau pekarangan yang terletak di antara tanah-tanah orang lain<br />

sedemikian rupa sehingga ia tidak mempunyai jalan keluar sampai ke jalan umum atau perairan<br />

umum, berhak menuntut kepada pemilik-pemilik pekarangan tetangganya, supaya diberi jalan<br />

keluar untuknya guna kepentingan tanah atau pekarangannya dengan kewajiban untuk<br />

membayar ganti rugi, seimbang dengan kerugian yang diakibatkannya.<br />

Pasal 668<br />

Jalan keluar ini harus dibuat pada sisi tanah atau pekarangan yang terdekat ke jalan atau<br />

perairan umum, tetapi sebaliknya diambil arah yang mengakibatkan kerugian yang sekecilkecilnya<br />

terhadap tanah yang diizinkan untuk dilalui itu.<br />

Pasal 669<br />

Bila hak atas ganti rugi tersebut pada akhir Pasal 667 telah hapus karena lewat waktu, maka<br />

jalan keluar itu tetap terus berlangsung.<br />

Pasal 670<br />

Jalan keluar yang diberikan itu berakhir pada saat tidak diperlukan lagi dengan berakhirnya<br />

keadaan termaksud dalam Pasal 667 dan siapa pun tidak bisa menuntut lewat waktu, betapa<br />

lama pun jalan keluar ini ada.<br />

Pasal 671<br />

Jalan setapak, lorong atau jalan besar milik bersama dan beberapa tetangga, yang digunakan<br />

untuk jalan keluar bersama, tidak boleh dipindahkan, dirusak atau dipakai untuk keperluan lain<br />

dari tujuan yang telah ditetapkan, kecuali dengan izin semua yang berkepentingan.<br />

Pasal 672<br />

Hak-hak dan kewajiban-kewajiban yang diadakan demi kepentingan umum atau persekutuan<br />

mengenai jalan yang dilalui dengan kaki dan jalan untuk berburu sepanjang sungai yang dapat<br />

dilalui dengan perahu atau rakit mengenai pembuatan atau perbaikan jalan, tanggul dan<br />

pekerjaan umum atau persekutuan lain, diatur dengan undang-undang dan peraturan-peraturan<br />

khusus.<br />

BAB V<br />

KERJA RODI<br />

Pasal 673<br />

Kerja rodi yang telah diakui oleh pemegang kekuasaan tinggi tetap ada; ketentuan-ketentuan<br />

dalam kitab ini tidak membawa perubahan tentang ini. Pemerintah berhak mengadakan<br />

ketentuan-ketentuan lebih lanjut mengenai kerja rodi, bila hal itu dipandang perlu.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!