30.01.2015 Views

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Hakim mengambil ketetapan tanpa bentuk acara dan tanpa banding. Meskipun wali telah<br />

mengemukakan alasan-alasan untuk melepaskan diri, ia masih wajib memangku perwalian itu<br />

sampai diambil keputusan terakhir tentang alasan-alasan itu.<br />

BAGIAN 9<br />

Pengecualian. Pembebasan dan Pemecatan dari Perwalian<br />

(Tidak Berlaku Bagi Golongan Timur Asing Bukan Tionghoa, Tetapi Berlaku Bagi<br />

Golongan Tionghoa)<br />

Pasal 379<br />

Selain pegawai-pegawai Kehakiman bangsa Eropa yang dikecualikan dari perwalian menurut<br />

ketentuan dalam Pasal 9 Reglemen Susunan Kehakiman dan Kebijaksanaan Mengadili di<br />

Indonesia, mereka yang dikecualikan dari perwakilan adalah:<br />

1. orang yang sakit ingatan;<br />

2. orang belum dewasa;<br />

3. orang yang ada di bawah pengampuan;<br />

4. mereka yang telah dipecat, baik dari kekuasaan orang tua, maupun dari perwalian; akan<br />

tetapi yang demikian itu hanya terdapat anak belum dewasa, yang dengan ketetapan<br />

Hakim kehilangan kekuasaan orang tua atau perwalian tanpa mengurangi ketentuanketentuan<br />

dalam Pasal 3l9g dan pasal 382d.<br />

5. ketua, wakil ketua, anggota, panitera. panitera pengganti, bendahara, pemegang buku,<br />

dan agen Balai Harta Peninggalan, kecuali terhadap anak-anak atau anak-anak tiri mereka<br />

sendiri.<br />

Pasal 380<br />

Bila Hakim berpendapat bahwa kepentingan anak-anak belum dewasa secara mutlak<br />

menghendakinya, maka dapatlah dipecat dan perwalian, baik terhadap semua anak belum<br />

dewasa, maupun terhadap seorang anak atau lebih yang bernaung di bawah satu perwalian:<br />

1. mereka yang berkelakuan buruk;<br />

2. mereka yang dalam menunaikan perwalian menunjukkan ketidakcakapan mereka,<br />

menyalahgunakan kekuasaan atau mengabaikan kewajiban mereka;<br />

3. mereka yang telah dipecat dari perwalian lain menurut nomor 10 dan nomor 2°pasal ini<br />

atau telah dipecat dari kekuasaan orang tua menurut pasal 319 alinea kedua nomor 1°<br />

dan nomor 2°;<br />

4. mereka yang berada dalam keadaan pailit;<br />

5. mereka yang untuk diri sendiri atau yang bapaknya, ibunya, isteri/ suaminya atau anakanaknya<br />

berperkara di muka hakim melawan anak belum dewasa dalam hal yang<br />

melibatkan kedudukan, harta kekayaan atau sebagian besar harta kekayaan anak belum<br />

dewasa;<br />

6. mereka yang dihukum dengan keputusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan<br />

hukum yang pasti, karena dengan sengaja telah ikut serta dalam suatu kejahatan terhadap<br />

anak belum dewasa yang ada dalam kekuasaan mereka;<br />

7. mereka yang mendapat hukuman yang telah mempunyai kekuatan tetap, karena<br />

melakukan suatu kejahatan yang tercantum dalam Bab XIII, XIV, XV, XVI, XIX dan

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!