30.01.2015 Views

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Pasal 183<br />

Suami isteri tidak diperkenankan dengan cara yang berliku-liku saling memberi hibah lebih<br />

daripada yang diperkenankan dalam ketentuan-ketentuan di atas.<br />

Semua hibah yang diberikan dengan dalih yang dikarang-karang, atau diberikan kepada orangorang<br />

perantara, adalah batal.<br />

Pasal 184<br />

Yang dimaksud dengan hibah yang diberikan kepada perantara ialah hibah yang diberikan oleh<br />

seorang suami atau isteri kepada semua anak atau salah seorang anak dan perkawinan<br />

terdahulu isteri atau suaminya, demikian pula hibah yang diberikan kepada keluarga sedarah<br />

penghibah dan pada waktu penghibahan diperkirakan akan menjadi warisan isteri atau suami<br />

penghibah itu, meskipun suami atau isteri penghibah ini mungkin tidak hidup lebih lama dan<br />

penerima hibah.<br />

Pasal 184a<br />

Pasal-pasal 181-184, dalam hal suami isteri yang kawin kembali satu sama lain, tidak berlaku<br />

bagi anak-anak atau keturunan dan perkawinan mereka yang terdahulu.<br />

Pasal 185<br />

Juga jika ada anak-anak dan perkawinan yang dulu, maka keuntungan dan kerugian harus<br />

dibagi rata antara suami isteri, kecuali bila peraturan tentang itu ditiadakan atau diubah oleh<br />

perjanjian kawin.<br />

BAB IX<br />

PEMISAHAN HARTA BENDA<br />

(Tidak Berlaku Bagi Golongan Timur Asing Bukan Tionghoa, Tetapi Berlaku Bagi<br />

Golongan Tionghoa)<br />

Pasal 186<br />

Selama perkawinan, si isteri boleh mengajukan tuntutan akan pemisahan harta benda kepada<br />

Hakim, tetapi hanya dalam hal-hal:<br />

1. bila suami, dengan kelakuan buruk memboroskan barang-barang dan gabungan harta<br />

bersama, dan membiarkan rumah tangga terancam bahaya kehancuran.<br />

2. bila karena kekacau-balauan dan keburukan pengurusan harta kekayaan si suami,<br />

jaminan untuk harta perkawinan isteri serta untuk apa yang menurut hukum menjadi hak<br />

isteri akan hilang, atau jika karena kelalaian besar dalam pengurusan harta perkawinan si<br />

isteri, harta itu berada dalam keadaan bahaya.<br />

Pemisahan harta benda yang dilakukan hanya atas persetujuan bersama adalah batal.<br />

Pasal 187<br />

Tuntutan akan pemisahan harta benda harus diumumkan secara terbuka.<br />

Pasal 188

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!