30.01.2015 Views

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

Pasal 1722<br />

Jika pemberi titipan berganti kedudukan hukum, misalnya bila seorang perempuan yang belum<br />

menikah kemudian menikah sehingga ia menjadi berada di bawah kekuasaan suaminya atau<br />

bila seorang dewasa ditempatkan di bawah pengampuan, barang titipan itu tidak boleh<br />

dikembalikan selain kepada orang yang ditugaskan mengurus hak-hak dan harta benda<br />

pemberi titipan itu kecuali kalau penyimpanan barang mempunyai alasan yang sah untuk<br />

membuktikan bahwa ia tidak mengetahui perubahan kedudukan hukum pemberi titipan itu.<br />

Pasal 1723<br />

Jika penitipan barang dilakukan oleh seorang wali pengampu, suami atau pengurus, dan<br />

kemudian kekuasaan mereka berakhir maka barang itu hanya boleh dikembalikan kepada<br />

pemilik sah barang itu yaitu orang yang diwakili oleh wali, pengampu, suami atau pengurus itu.<br />

Pasal 1724<br />

Pengembalian barang yang dititipkan harus dilakukan di tempat yang ditentukan dalam<br />

perjanjian. Jika tempat itu tidak ditentukan dalam perjanjian, maka pengembalian harus<br />

diakukan di tempat penitipan barang itu. Semua biaya yang perlu dikeluarkan untuk<br />

penyerahan kembali itu, harus ditanggung oleh pemberi titipan.<br />

Pasal 1725<br />

Bila pemberi titipan menuntut barang titipan itu, maka barañg itu harus dikembalikan seketika<br />

itu biarpun dalam perjanjian ditetapkan waktu tertentu untuk pengembalian itu, kecuali kalau<br />

barang itu telah disita dari tangan penerima titipan.<br />

Pasal 1726<br />

Bila penerima titipan mempunyai alasan yang sah untuk dibebaskan dari barang yang dititipkan<br />

kepadanya, maka ia dapat juga mengembalikan barang titipan itu sebelum tiba waktu<br />

pengembalian yang ditentukan dalam perjanjian jika pemberi titipan menolaknya maka<br />

penerima titipan boleh meminta izin kepada Pengadilan untuk menitipkan barang itu pada<br />

orang lain.<br />

Pasal 1727<br />

Semua kewajiban penerima titipan berhenti bila ia mengetahui dan dapat membuktikan bahwa<br />

ia sendirilah pemilik sah barang yang dititipkan kepadanya itu.<br />

Pasal 1728<br />

Pemberi titipan wajib mengganti semua biaya yang dikeluarkan penyimpan guna<br />

menyelamatkan barang titipan itu serta segala kerugian yang dideritanya karena penitipan itu.<br />

Pasal 1729<br />

Penerima titipan berhak menahan barang titipan selama belum diganti semua ongkos kerugian<br />

yang wajib dibayar kepadanya karena penitipan itu.

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!