30.01.2015 Views

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA (Burgerlijk Wetboek ...

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

lain dari isteri atau suaminya, tidak dapat mendatangkan kerugian, baik kepada suami atau isteri<br />

maupun kepada anak-anak yang dilahirkan dari perkawinan itu.<br />

Walaupun demikian, pengakuan yang dilakukan oleh bapak ibunya, demikian juga semua<br />

tuntutan akan kedudukan yang dilakukan oleh pihak si anak, dapat dibantah oleh setiap orang<br />

yang mempunyai kepentingan dalam hal itu.<br />

Pasal 286<br />

Setiap pengakuan yang dilakukan oleh bapak atau ibu, begitupun setiap tuntutan yang<br />

dilancarkan oleh pihak anak, boleh ditentang oleh semua mereka yang berkepentingan dalam<br />

hal itu.<br />

Pasal 287<br />

Dilarang menyelidiki siapa bapak seorang anak.<br />

Namun dalam hal kejahatan tersebut dalam Pasal 285 sampai dengan 288, 294, dan 332 Kitab<br />

Undang-undang Hukum Pidana, bila saat dilakukannya kejahatan itu bertepatan dengan saat<br />

kehamilan perempuan yang terhadapnya dilakukan kejahatan itu, maka atas gugatan pihak yang<br />

berkepentingan orang yang bersalah boleh dinyatakan sebagai bapak anak itu.<br />

Pasal 288<br />

Menyelidiki siapa ibu seorang anak, diperkenankan.<br />

Namun dalam hal itu, anak wajib melakukan pembuktian dengan saksi-saksi kecuali bila telah<br />

ada bukti permulaan tertulis.<br />

Pasal 289<br />

Tiada seorang anak pun diperkenankan menyelidiki siapa bapak atau ibunya, dalam hal-hal di<br />

mana menurut Pasal 283 pengakuan tidak boleh dilakukan.<br />

BAB XIII<br />

KEKELUARGAAN SEDARAH DAN SEMENDA<br />

(Tidak Berlaku Bagi Golongan Timur Asing Bukan Tionghoa, Tetapi Berlaku Bagi<br />

Golongan Tionghoa)<br />

Pasal 290<br />

Kekeluargaan sedarah adalah pertalian kekeluargaan antara orang-orang di mana yang seorang<br />

adalah keturunan dan yang lain, atau antara orang-orang yang mempunyai bapak asal yang<br />

sama.<br />

Hubungan kekeluargaan sedarah dihitung dengan jumlah kelahiran, setiap kelahiran disebut<br />

derajat.<br />

Pasal 291<br />

Urusan derajat yang satu dengan derajat yang lain disebut garis. Garis lurus adalah urutan<br />

derajat antara orang-orang, di mana yang satu merupakan keturunan yang lain, garis

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!