27.12.2016 Views

sentrIs

ebokk_JK2tahun_ebokk

ebokk_JK2tahun_ebokk

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

INTERNATIONAL<br />

Indonesia – Inggris<br />

Memajukan EKONOmi<br />

KREATIF<br />

Di era digital ini, ekonomi kreatif telah menjadi primadona baru yang<br />

menerobos pakem lama dalam dunia usaha. Ini menjadi salah satu<br />

agenda Presiden Jokowi dalam lawatan ke Inggris. Ekonomi kreatif<br />

adalah sebuah konsep di era ekonomi baru yang mengintensifkan informasi<br />

dan kreativitas dengan mengandalkan ide dan gagasan dari sumber daya<br />

manusia sebagai faktor produksi utama. Banyak yang mengadopsi konsep<br />

Inggris sebagai tolak ukur ekonomi kreatif di banyak negara, seperti<br />

Norwegia, Selandia Baru, Singapura, Swedia dan juga Indonesia.<br />

Kemampuan untuk mewujudkan kreativitas yang diramu dengan seni,<br />

teknologi, pengetahuan dan budaya menjadi modal dasar dalam ekonomi<br />

kreatif sebagai alternatif perekonomian untuk meningkatkan kesejahteraan<br />

masyarakat. Kreativitas akan mendorong inovasi yang menciptakan nilai<br />

tambah lebih tinggi dan juga menguatkan citra dan identitas budaya bangsa.<br />

Hal tersebut pernah disampaikan Presiden Jokowi saat membuka acara<br />

Temu Kreatif Nasional, di Tangerang Selatan, Banten, Selasa (4/8/2015).<br />

Menurut Jokowi kontribusi ekonomi kreatif pada perekonomian nasional<br />

semakin nyata, dan nilai tambah yang dihasilkan ekonomi kreatif juga<br />

mengalami peningkatan setiap tahunnya.<br />

Data Kementerian Perdagangan mencatat, industri kreatif di Indonesia<br />

telah berhasil memperoleh pangsa pasar di tingkat global dengan nilai<br />

ekspor mencapai USD 15,39 miliar pada 2015. Sekitar 30 persen diantaranya<br />

adalah busana muslim.<br />

Dalam dialog dengan pelaku industri kreatif, Presiden Jokowi menyatakan<br />

keyakinannya tentang potensi besar industri kreatif. “Saya akan membuat<br />

keputusan politik agar di masa yang akan datang ekonomi kreatif bisa<br />

menjadi pilar perekonomian kita,” katanya.<br />

442

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!