20.07.2013 Views

Dan_Brown_titik_muslihat_final

Dan_Brown_titik_muslihat_final

Dan_Brown_titik_muslihat_final

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

DAN BROWN<br />

Lima mil, pikir Delta-One. Dia harus menerbangkan<br />

burung ini hingga memasuki cakupan radar milik sasarannya<br />

agar sistem persenjataan Kiowa dapat bekerja dengan lebih<br />

efektif. Dia yakin seseorang di atas kapal Goya pasti sedang<br />

dengan cemas mengamati langit. <strong>Dan</strong> karena tugas Delta-<br />

Force saat ini adalah menghabisi sasaran tanpa memberi<br />

mereka kesempatan untuk meminta tolong lewat radio, Delta-<br />

One sekarang harus mendekati mangsanya secara tiba-tiba<br />

hingga mereka terkejut dibuatnya.<br />

Lima belas mil dari targetnya, dan masih dalam jarak<br />

aman dari pantauan radar mereka, tiba-tiba Delta-One membelokkan<br />

Kiowa lima derajat ke barat. Dia kemudian menaikkan<br />

Kiowa hingga ketinggian tiga ribu kaki, ketinggian<br />

yang bisa dicapai sebuah pesawat kecil, dan mengubah kecepatannya<br />

menjadi seratus sepuluh knot.<br />

Di atas dek Goya, radar di helikopter Coast Guard mengeluarkan<br />

bunyi "bip" satu kali ketika sebuah kontak baru<br />

memasuki perimeter radarnya dalam radius sepuluh mil. Si<br />

pilot menegakkan duduknya, lalu mengamati layar. Kontak itu<br />

tampaknya dari sebuah pesawat kargo kecil yang mengarah ke<br />

barat menuju pantai.<br />

540<br />

Mungkin menuju Newark.<br />

Walau jejak pesawat itu kini dapat dibilang akan membawanya<br />

masuk sejauh empat mil dari Goya, jalur pesawat itu<br />

sepertinya kebetulan saja. Walau begitu dengan tetap waspada,<br />

pilot Coast Guard tersebut mengamati <strong>titik</strong> berkedip yang<br />

bergerak lambat dalam kecepatan seratus sepuluh knot dan<br />

membentuk garis menyeberangi sisi kanan layar radarnya.<br />

Pada <strong>titik</strong> terdekatnya, pesawat itu berada di empat mil di<br />

sebelah barat. Seperti yang diduganya, pesawat itu terus<br />

bergerak—menjauh dari Goya.<br />

4,1 mil, 4,2 mil.<br />

Pilot itu mengembuskan napasnya, dan menenangkan<br />

diri.<br />

Lalu hal yang paling aneh terjadi.<br />

Ilyas Mak’s eBooks Collection

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!