02.04.2017 Views

kimia-anorganik-taro-saito

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Ikatan elektrostatik antara kation (ion positif) dan anion (ion negatif), seperti dalam natrium<br />

khlorida, NaCl, disebut dengan ikatan ionik. Karena muatan elektrik total senyawa harus nol,<br />

muatan listrik kation dan anion harus sama. Ada sumbangan parsial ikatan kovalen bahkan dalam<br />

senyawa ionik, dan ion-ionnya tidak harus terikat satu sama lain melalui interaksi elektrostatik saja.<br />

Prinsip kenetralan lisrik Pauling menyatakan bahwa muatan listrik netto setiap komponen<br />

senyawa pada dasarnya netral. Seperti yang akan dibahas nanti, struktur kebanyakan seyawa padat<br />

dapat dideskripsikan sebagai susunan bergantian lapisan kation dan anion, dan diklasifikasikan<br />

menjadi bebrapa jenis kristal representatif.<br />

Atom-atom logam terikat dengan elektron konduksi yang berasal dari elektron valensi atom<br />

logam. Ikatan karena elektron konduksi dalam logam disebut dengan ikatan logam.<br />

Umumnya, ikatan <strong>kimia</strong> dapat dinyatakan sebagai salah satu dari tiga ikatan di atas, tetapi senyawa<br />

baru yang disintesis satu demi satu tidak selalu dapat diklasifikasikan dengan ikatan kovalen 2-<br />

pusat 2-elektron. Senyawa-senyawa ini meliputi ikatan tuna-elektron dalam boron hidrida,<br />

ikatan koordinat dalam senyawa kompleks logam transisi, ikatan logam-logam dalam senyawa<br />

kluster, dsb., dan konsep-konsep baru ikatan telah dikenalkan dalam teori ikatan untuk<br />

menjelaskan jenis-jenis ikatan <strong>kimia</strong> baru ini. Sebagaimana telah dikenal ikatan lemah yang disebut<br />

interaksi van der Waals telah dikenali ada di atom atau senyawa molekular netral. Potensial<br />

interaksi ini berbanding terbalik dengan jarak antar atom pangkat 6. Jarak terdekat namun nonikatan<br />

antar atom diperkirakan dengan menjumlahkan jari-jari van der Waals yang diberikan untuk<br />

masing-masing atom.<br />

Interaksi lemah X-H-Y yang dibentuk oleh atom hidrogen dengan atom dengan<br />

keelektronegativan lebih besar dari hidrogen X, Y (nitrogen, oksigen, fluorida, dsb.) disebut ikatan<br />

hidrogen. Ikatan hidrogen memainkan peran yang penting dalam es, struktur heliks ganda DNA,<br />

dsb.<br />

2.2 Faktor geometri yang menentukan ikatan dan struktur<br />

Dua parameter, jari-jari dan kekuatan menarik elektron atom atau ion menentukan ikatan,<br />

struktur, dan reaksi zat elementer dan senyawa. Banyak usaha telah didedikasikan untuk<br />

mendapatkan nilai numerik dua faktor yang dapat diterapkan untuk semua material. Diharapkan<br />

12

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!