31.10.2018 Views

BUKU DUNIA PARALEL

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Bukti Menentang Steady State<br />

Namun, setelah berdekade-dekade, bukti-bukti di sejumlah bidang<br />

perlahan mulai menggunung menentang alam semesta steady state.<br />

Hoyle sendiri mendapati dirinya bertarung dalam pertempuran yang<br />

akan menemui kegagalan. Menurut teorinya, karena alam semesta<br />

tidak berevolusi melainkan terus-menerus menghasilkan materi baru,<br />

alam semesta awal semestinya sangat mirip dengan alam semesta hari<br />

ini. Galaksi-galaksi yang terlihat hari ini semestinya sangat mirip<br />

dengan galaksi-galaksi miliaran tahun lalu. Dengan demikian, teori<br />

steady state bisa terbantahkan jika terdapat tanda-tanda perubahan<br />

evolusi dramatis selama perjalanan miliaran tahun.<br />

Pada 1960-an, sumber-sumber misterius tenaga dahsyat ditemukan<br />

di luar angkasa, dijuluki “quasar”, atau objek quasi-stellar. (Saking<br />

mudah diingat, nama ini kemudian dipakai untuk sebuah perangkat<br />

TV.) Quasar menghasilkan tenaga sangat besar dan memiliki ingsutan<br />

merah yang besar, berarti mereka berjarak miliaran tahun-cahaya,<br />

dan mereka juga menerangi angkasa ketika alam semesta masih<br />

sangat muda. (Hari ini astronom yakin mereka adalah galaksi-galaksi<br />

muda raksasa, yang didorong oleh tenaga black hole-black hole besar.)<br />

Kita tidak melihat bukti quasar hari ini, meski menurut teori steady<br />

state semestinya mereka eksis. Setelah miliaran tahun, mereka lenyap.<br />

Ada masalah lain dengan teori Hoyle. Ilmuwan menyadari ada<br />

terlalu banyak helium di alam semesta untuk cocok dengan prediksi<br />

alam semesta steady state. Helium, yang familiar sebagai gas pada<br />

balon atau zeppelin anak-anak, sebetulnya cukup langka di Bumi, tapi<br />

114

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!