12.11.2015 Views

KONSTITUSIONALISME AGRARIA

1TBacat12

1TBacat12

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

terutama dalam hal kegiatan yang akan diimplementasikan<br />

dalam rangka mencapai tujuan, yakni dituangkan dalam bentuk<br />

rencana-rencana. Rencana merupakan alat bagi implementasi,<br />

dan implementasi hendaknya berdasar suatu rencana. Rencana<br />

didefinisikan sebagai keseluruhan proses pemikiran dan penentuan<br />

secara matang dari pada hal-hal yang akan dikerjakan di masa yang<br />

akan datang dalam rangka pencapaian tujuan yang telah ditentukan<br />

(Ridwan HR, 2003:42-3). Berdasarkan hukum administrasi<br />

negara, rencana merupakan bagian dari tindakan pemerintahan<br />

(bestuurshandeling), suatu tindakan yang dimaksudkan untuk<br />

menimbulkan akibat-akibat hukum (Ridwan HR, 2003:43).<br />

Sedangkan dalam kajian hukum tata negara, rencana-rencana<br />

tersebut dalam dilakukan dalam bentuk Directive Principle of State<br />

Policy (DPSP) atau prinsip-prinsip pemandu kebijakan negara. Di<br />

beberapa negara, seperti di Irlandia dan India, DPSP dimasukan<br />

sebagai isi konstitusi (Asshiddiqie, 2010:102-3). Di Indonesia pada masa<br />

Orde Lama dan Orde Baru membuat DPSP dalam bentuk haluanhaluan<br />

negara yang dirumuskan ke dalam ketetapan MPR tentang<br />

Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN). Semenjak MPR tidak lagi<br />

memiliki kewenangan membuat GBHN pada masa reformasi, maka<br />

DPSP dirumuskan dalam bentuk undang-undang tentang Rencana<br />

Pembangunan Jangka Pendek (RPJM) dan Rencana Pembangunan<br />

Jangka Panjang (RPJP). 33 Di luar itu ada pula DPSP yang dirumuskan<br />

dalam Peraturan Presiden. Salah satu DPSP yang dirumuskan dalam<br />

bentuk Peraturan Presiden adalah Masterplan Percepatan dan<br />

Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI).<br />

Peraturan Presiden tentang MP3EI dikeluarkan Presiden<br />

bertepatan dengan hari kebangkitan nasional, 20 Mei 2011. MP3EI<br />

dikeluarkan sebagai perencanaan kerja yang selaras dengan visi<br />

pembangunan nasional sebagaimana tertuang dalam UU No. 17 Tahun<br />

2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2005-<br />

2025. Visi dari Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi<br />

33<br />

Model lain dari DPSP pada masa reformasi dirumuskan dalam bentuk berbagai<br />

rencana aksi, misalkan Rencana Aksi Hak Asasi Manusia (RANHAM) dan Rencana Aksi<br />

Pemberantasan Korupsi.<br />

174<br />

Konstitusionalisme Agraria

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!