12.11.2015 Views

KONSTITUSIONALISME AGRARIA

1TBacat12

1TBacat12

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

aparat keamanan dan penegak hukum merupakan contoh dari<br />

cabang produksi penting bagi negara tetapi hasil dari produknya<br />

itu tidak langsung berkaitan dengan hajat hidup orang banyak<br />

sebab tidak bisa dikonsumsi oleh khalayak ramai. Oleh karena itu<br />

untuk penyediaan peralatan tempur diusahakan langsung oleh<br />

perusahaan negara.<br />

Ketiga, cabang produksi yang tidak penting bagi negara tetapi<br />

menguasai hajat hidup orang banyak. Produksi pertanian seperti padi<br />

merupakan contoh dari cabang produksi yang menguasai hajat hidup<br />

orang banyak namun tidak penting bagi negara sehingga tidak ada<br />

perusahaan negara yang turun langsung menanam padi. Meskipun<br />

demikian, tidak berarti bahwa negara lepas tangan dalam produksi<br />

padi. Peran negara tetap ada dan tetap penting, tetapi tidak langsung<br />

ikut dalam produksi, melainkan melakukan pengaturan, mengontrol<br />

harga dan penyediaan besar bagi seluruh rakyat Indonesia.<br />

Bila hendak ditambahkan satu kategori lagi, maka akan ada<br />

kategori keempat yaitu cabang produksi yang tidak penting bagi<br />

negara dan tidak menguasai hajat hidup orang banyak. Terhadap<br />

kategori ini, pemerintah tidak melakukan pengusahaan langsung<br />

dan hanya melakukan intervensi pengaturan seperlunya. Salah satu<br />

contoh cabang produksi ini misalkan produksi peniti. Peniti tidak<br />

penting bagi negara dan juga tidak menguasai hajat hidup orang<br />

banyak. Orang bisa hidup tanpa harus menggunakan peniti.<br />

Namun untuk menentukan cabang produksi tersebut<br />

terpulang kepada Pemerintah bersama lembaga perwakilan rakyat<br />

untuk menilainya apa dan kapan suatu cabang produksi itu dinilai<br />

penting bagi negara dan/atau yang menguasai hajat hidup orang<br />

banyak. Cabang produksi yang pada suatu waktu penting bagi<br />

negara dan menguasai hajat hidup orang banyak, pada waktu yang<br />

lain dapat berubah menjadi tidak penting lagi bagi negara dan<br />

tidak lagi menguasai hajat hidup orang banyak. Misalkan dengan<br />

produksi singkong, saat ini produksi singkong tidak penting bagi<br />

negara dan tidak menguasai hajat hidup orang banyak. Tetapi bila<br />

perkembangan nantinya orang akan menjadikan singkong sebagai<br />

makanan pokok yang orang tidak bisa bertahan hidup tanpa<br />

338<br />

Konstitusionalisme Agraria

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!