25.03.2015 Views

pergolakan-pemikiran-islam-ahmad-wahib

pergolakan-pemikiran-islam-ahmad-wahib

pergolakan-pemikiran-islam-ahmad-wahib

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

— Democracy Project —<br />

Dunia Seni dan Kemanusiaan<br />

Bila seorang politikus mengungkapkan pikiran-pikiran lewat<br />

pidato-pidato di mimbar DPR, kabinet atau rapat-rapat parpol<br />

dan Golkar, dan seorang ulama atau pendeta menyajikan<br />

pesan-pesannya melalui khotbah di mesjid atau gereja, maka<br />

seorang seniman menyampaikan atau lebih tepat mengungkapkan<br />

isi hatinya melalui karya-karyanya yang disebut karya seni.<br />

Karya seni itu bisa berupa deretan-deretan kalimat dalam karya<br />

sastra dan drama, liku melodi dan denyutan irama bagi seorang<br />

komponis, permainan cat dan kanvas dalam lukisan dan<br />

sebagainya. Bagi kita yang tidak ditakdirkan jadi seniman, ada<br />

baiknya disediakan waktu luang barang sedikit, sekali seminggu<br />

atau sebulan untuk datang berjumpa dengan dunia seni dan<br />

mencoba menikmatinya. Perjumpaan dengan dunia seni akan<br />

membawa kecerahan dalam hati dengan ilham-ilham segarnya,<br />

dan lama berpisah dengannya menimbulkan kerinduan. Kita<br />

harus mencegah homogenitas dalam ruang pengalaman, agar<br />

situasi monoton dalam kehidupan tidak terjadi.<br />

Datangilah pusat-pusat kesenian seperti Taman Ismail Marzuki<br />

di Jakarta atau dua buah Art Gallery yang ada di Yogyakarta.<br />

Datangilah tempat-tempat pementasan karya-karya<br />

agung para seniman besar seperti Shakespeare, Becket, Beethoven<br />

dan lain-lain. Di sana kita bertemu dengan mutiaramutiara<br />

pikiran manusia yang ditumpahkan melalui karyakaryanya:<br />

lukisan, patung, ballet, musik dan lain-lain. Karyakarya<br />

itu berbicara kepada seluruh ruang dan massa, karena<br />

karya-karya itu diciptakan bukan hanya untuk ruang sini dan<br />

masa kini, sebagaimana bangunan-bangunan teknik atau kerja<br />

seorang politikus. Kalau bukan ini yang kita jumpai, maka mi-<br />

230 Pergolakan Pemikiran Islam

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!