26.05.2023 Views

PENGEMBANGAN KURIKULUM

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

tugas sebagai refleksi materi ajar, serta berbagi peran. Dengan

begitu, peserta didik akan mampu mengenali dan menggunakan

potensi sendiri juga potensi sumber belajar yang ada di lingkungan

sekitar, berlatih berfikir sistematis, tanggap, dan kritis saat

menghadapi masalah yang dibebankan oleh guru begitu pula dengan

masalah di kehidupan sehari-hari.

Peran guru dan peserta didik menjadi sangan penting dan intens.

Guru sebagai fasilitator dan pembimbing berfungsi merancang dan

juga melaksanakan pembelajaran, membantu memahamkan peserta

didik, mengelola segala sumber belajar yang diperlukan dengan

optimal, terus mengembangkan ide baru, mengurangi kesenjangan

pengetahuan yang diperoleh peserta didik di sekolah dengan

pengetahuan bersumber dari masyarakat, mengembangkan ketiga

aspek utama peserta didik secara bertahap, serta menemukan

keterkaitan materi ajar dengan kebutuhan masyarakat yang dapat

dipraktekkan oleh peserta didik di setiap lini kehidupan. Selain itu,

guru dituntut mengajar secara professional, sistematis, dan

menggunakan prinsip pembelajaran efektif dan efisien. Adapun

peserta didik diharapkan mengembangkan pengetahuan yang

diperoleh dari guru dengan pengetahuan dan pengalaman

sebelumnya melalui sikap kritis: mempertanyakan sesuatu,

menyelidiki jawaban dari pertanyaan yang dibuat, lalu menyampaikan

secara komunikatif hasil perolehannya.

1) Karakteristik Pembelajaran Kooperatif

Adapun karakteristik pembelajaran kooperatif sebagai berikut.

a. Pembelajaran dengan Tim/ Kelompok

Tim merupakan sarana mencapai tujuan dalam pembelajaran

kooperatif oleh karenanya, setiap anggota harus saling

membentu dalam menyelesaikan permasalahan dan mencapai

tujuan.

b. Manajemen Kooperatif

325 | Pengembangan Kurikulum Bahasa Arab

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!