26.05.2023 Views

PENGEMBANGAN KURIKULUM

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

Pada dasarnya kegiatan merencanakan dapat meliputi;

penentuan tujuan pengajaran, menentukan bahan pelajaran,

menentukan alat dan metode dan alat pengajaran dan

merencanakan penilaian pengajaran 113 . Dengan demikian maka

kegiatan merencanakan merupakan upaya yang sistematis dalam

upaya mencapai tujuan, melalui perencanaan yang menanggapi

diharapkan akan mempermudah proses belajar mengajar yang

kondusif.

Dalam kegiatan perencanaan langkah yang pertama harus

ditempuh oleh guru adalah menentukan tujuan yang hendak

dicapai. Karena berangkat dari tujuan yang konkrit maka akan

dapat dijadikan patokan dalam melakukan langkah dan kegiatan

yang harus ditempuh termasuk cara bagaimana melaksanakannya.

Beberapa petunjuk tentang cara merumuskan tujuan pengajaran

menurut Hilda Taba (1962): 114

a. Tujuan hendaknya mengandung unsur proses dan produk

b. Tujuan harus bersifat spesifik dan dinyatakan dalam bentuk

perilaku nyata

c. Mengandung pengalaman belajar yang diperlukan untuk

mencapai tujuan yang dimaksudkan.

d. Pencapaian tujuan kadang kala membutuhkan waktu relatif

lama ( tak dapat dicapai dengan segera)

e. Harus realistis dan dapat dimaknai sebagai kegiatan belajar

atau pengalaman belajar tertentu

f. Harus komprehensif, artinya mencakup segala tujuan yang

ingin di capai sekolah.

113

Nana Sudjana. Pembinaan dan Pengembangan Kurikulum di Sekolah

(Bandung : Sinar Baru Algensindo, 2005)

114

Hilda Taba. Curriculum development : theory and practice. (New York :

Harcourt Brace Jovanovich, 1962) h. 105-200

Pengembangan Kurikulum Bahasa Arab | 76

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!