03.05.2013 Views

95 Tahun Langkah Perjuangan Muhammadiyah

95 Tahun Langkah Perjuangan Muhammadiyah

95 Tahun Langkah Perjuangan Muhammadiyah

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

vi<br />

<strong>95</strong> <strong>Tahun</strong> <strong>Langkah</strong> <strong>Perjuangan</strong> <strong>Muhammadiyah</strong><br />

PENGANTAR PENERBIT<br />

Lembaga Pustaka dan Informasi Pimpinan Pusat <strong>Muhammadiyah</strong> merasa bersyukur atas<br />

terbitnya buku <strong>95</strong> <strong>Tahun</strong> <strong>Langkah</strong> <strong>Perjuangan</strong> <strong>Muhammadiyah</strong>: Himpunan Keputusan Muktamar<br />

ini. Buku ini merupakan dokumentasi hasil-hasil musyawarah tertinggi Persyarikatan<br />

<strong>Muhammadiyah</strong> dari masa-masa awal hingga sekarang. Memang, dokumentasi ini belum lengkap.<br />

Yang berhasil dikumpulkan dan kemudian disalin oleh H. Mh. Djaldan Badawi adalah dokumentasi<br />

keputusan Congres <strong>Muhammadiyah</strong> XIX (yang memuat juga keputusan-keputusan Congres<br />

<strong>Muhammadiyah</strong> XV-XVIII) sampai Congres <strong>Muhammadiyah</strong> XXIX (tahun 1940 di Yogyakarta).<br />

Selanjutnya dokumen hasil keputusan Muktamar ke-31 (tahun 1<strong>95</strong>0, di Yogyakarta) sampai Muktamar<br />

terakhir, yaitu Muktamar ke-45 (tahun 2005 di Malang).<br />

Diantara Congres XXIX dan Muktamar ke-31 diselenggarakan Congres XXX (tahun<br />

1941, di Purwokerto), Muktamar Darurat (tahun 1944, di Yogyakarta) dan Silaturrahmi se-Jawa<br />

(tahun 1946, di Yogyakarta). Namun, sayang, dokumen hasil-hasil permusyawaratan tersebut<br />

belum berhasil diketemukan, sehingga tidak dimuat dalam buku ini. Barangkali hal ini dapat<br />

dimaklumi, mengingat masa-masa itu adalah tahun-tahun perjuangan merebut kemerdekaan dan<br />

perjuangan mempertahankan kemerdekaan negara kita tercinta ini.<br />

Sepanjang sejarahnya, ada tiga istilah yang digunakan dalam permusyawaratan tertinggi<br />

Persyarikatan <strong>Muhammadiyah</strong>: Rapat <strong>Tahun</strong>an, Congres dan kemudian Muktamar. Rapat <strong>Tahun</strong>an<br />

terselenggara mulai Rapat <strong>Tahun</strong>an I (1912) sampai Rapat <strong>Tahun</strong>an XIV (1925). Seluruh Rapat<br />

<strong>Tahun</strong>an terselenggara di ibu tempat Persyarikatan <strong>Muhammadiyah</strong> yakni Yogyakarta. Congres<br />

<strong>Muhammadiyah</strong> terselenggara sejak Congres XV (1926, di Surabaya) sampai Congres XXX (1941,<br />

di Purwokerto). Muktamar terselenggara mulai Muktamar ke-31 (1<strong>95</strong>0, di Yogyakarta) sampai yang<br />

terakhir Muktamar ke-45 (2005, di Malang).<br />

Pengumpulan dokumentasi keputusan-keputusan permusyawaratan <strong>Muhammadiyah</strong><br />

tertinggi sepanjang masa ini merupakan usaha yang patut dihargai mengingat banyak manfaat<br />

yang dapat diambil dengan adanya buku ini. Karena itu, Lembaga Pustaka dan Informasi Pimpinan<br />

Pusat <strong>Muhammadiyah</strong> memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada H. Mh. Djaldan<br />

Badawi selaku penyalin buku ini. Semoga Allah memberikan pahala sebagai amal ibadah atas<br />

usaha tekun dan kerja keras yang telah beliau lakukan dalam mengumpulkan dan menyalin<br />

dokumentasi yang sangat berharga ini.<br />

Mengingat bahwa buku ini belum lengkap, tentu ada harapan agar suatu saat dokumendokumen<br />

itu dapat ditemukan keseluruhannya mulai dari hasil keputusan Rapat <strong>Tahun</strong>an I s.d.<br />

XIV (1912-1925), dokumen keputusan Congres XXX (1941) serta hasil-hasil keputusan Muktamar<br />

Darurat (1944) dan Silaturrahmi se-Jawa (1946). Karenanya, diharapkan diantara pembaca barangkali<br />

ada yang dapat memberikan bantuan untuk kesempurnaan buku ini.<br />

Akhirnya, kepada semua pihak yang telah membantu terbitnya buku ini, diucapkan banyak<br />

terima kasih. Semoga Allah SWT. membalas amal ibadah ini dengan pahala yang berlipat. Amin.<br />

Yogyakarta, April 2007<br />

LEMBAGA PUSTAKA DAN INFORMASI<br />

PIMPINAN PUSAT MUHAMMADIYAH

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!