04.05.2013 Views

KAJIAN ORIENTALIS QURAN HADIS - Blog MENGAJAR

KAJIAN ORIENTALIS QURAN HADIS - Blog MENGAJAR

KAJIAN ORIENTALIS QURAN HADIS - Blog MENGAJAR

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

sebagaimana praktek para salafi. Para Qurra tidak boleh membaca al-Qur’an tanpa<br />

memenuhi kesepakatan syarat-syarat riwayah. 73<br />

Jeffery juga tidak tepat ketika mengatakan bahwa aksara gundul adalah penyebab<br />

terjadinya perbedaan qiraah. Padahal perbedaan qira’ah berawal dan berasal dari<br />

Rasulullah saw sendiri. Al-Qur’an diwahyukan secara lisan dan ungkapan lisan<br />

Rasulullah saw kepada ummat berupa teks sekaligus cara mengucapkan (prononsiasi).<br />

Yang satu dengan yang lain tidak dapat dipisahkan. Para sahabat tidak ada yang<br />

menginovasi qira’ah. Qira’ah muncul karena sebagian Sahabat sulit untuk menggunakan<br />

dialek Quraisy. Qira’ah adalah sunnah yang harus diikuti (al-qira’ah sunnah muttaba’ah).<br />

Sekiranya pendapat Jeffery dan orientalis yang lain benar bahwa tidak adanya titik dan<br />

harakah menjadi penyebab utama perbedaan qira’ah, maka Mushaf Uthmani akan<br />

memuat mungkin jutaan masalah qira’ah, namun ini tidak terjadi. Selain itu,<br />

argumentasi Jeffery juga salah karena para Qurra’ banyak sekali yang sepakat dengan<br />

qira’ah dalam ortografi yang sama. 74<br />

Pendapat Jeffery yang mengatakan bahwa terdapat sejumlah Mushaf-Mushaf<br />

yang menandingi Mushaf ‘Uthmani juga tidak tepat. Mushaf-Mushaf tersebut saling<br />

berbeda antara satu dengan yang lain. Selain itu juga, terdapat sejumlah permasalahan<br />

mendasar di dalam Mushaf-Mushaf tersebut, yang sebenarnya adalah catatan pribadi<br />

para sahabat. Jadi, tidak tepat menganggap bahwa catatan tersebut sebagai al-Qur’an.<br />

Mushaf Abdullah ibn Mas’ud, misalnya, tidak mencantumkan surah al-Fatihah, al-Nass<br />

dan al-Falaq. Dalam pandangan Jeffery, al-Qur’an sebenarnya tidak memuat al-Fatihah.<br />

Pendapat ini jelas keliru. Al-Fatihah adalah surah di dalam al-Qur’an yang paling sering<br />

dibaca dan bagian yang integral dari setiap rakaah. Di dalam sholat yang dapat<br />

diidengar, di baca 6 kali dalam satu hari dan 8 kali pada hari Jum’at. Oleh sebab itu, di<br />

dalam al-Tafsir al-Kabir, Fakhruddin al-Razi menolak pendapat yang mengatakan bahwa<br />

‘Abdullah ibn Mas‘ud mengingkari al-Fatihah sebagai bagian dari al-Qur’an.<br />

Jeffery juga berpendapat bahwa ‘Abdullah ibn Mas‘ud menganggap surah al-Nas<br />

dan al-Falaq tidak termasuk di dalam al-Qur’an. Pendapat ini tidak tepat karena yang<br />

dari murid-murid Ibn Mas‘ud, selain Zirr, semua meriwayatkan al-Qur’an dari Ibn<br />

Mas‘ud secara keseluruhan 114 surat. Menurut al-Baqillani, Ibn Mas‘ud tidak pernah<br />

menyangkal bahwa al-Fatihah dan juga surah al-mu’awwidzatain adalah bagian dari al-<br />

Qur’an. Orang lain yang salah dengan mengatasnamakan pendapat ‘Abdullah ibn Mas‘ud.<br />

Selain itu juga, Jeffery sendiri mengakui terdapat perbedaan mengenai isi dari<br />

Mushaf ‘Abdullah ibn Mas’ud. Versi yang dikemukakan oleh Ibn Nadim di dalam Fihrist<br />

berbeda dengan versi al-Suyuthi di dalam Itqan. Selain itu, Ibn Nadim juga menyebutkan<br />

bahwa dia sendiri telah melihat al-Fatihah di dalam Mushaf lama Ibn Mas‘ud.<br />

Mengenai al-Nas dan al-Falaq, seandainya kedua surah tersebut tidak termasuk<br />

dari al-Qur’an, niscaya akan muncul banyak riwayat di dalam hadith yang membenarkan<br />

73<br />

Ahmad ‘Ali al-Imam, Variant Readings of the Quran: A Critical Study of Their Historical and Linguistic Origins, Virginia: The International<br />

Institute of Islamic Thought, 1998.<br />

74<br />

Muhammad Mustafa al-Azami, The History of The Qur’anic Text, from Revelation to Compilation: A Comparative Study with the Old and<br />

New Testaments, Leicester: UK Islamic Academy, 2003<br />

Kajian Orientalis terhadap al-Qur’an dan Hadis 51

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!