07.06.2015 Views

Aktivisme Islam - Democracy Project

Aktivisme Islam - Democracy Project

Aktivisme Islam - Democracy Project

SHOW MORE
SHOW LESS

Create successful ePaper yourself

Turn your PDF publications into a flip-book with our unique Google optimized e-Paper software.

<strong>Democracy</strong> <strong>Project</strong><br />

orientasi ideologis <strong>Islam</strong> yang unik, dan dengan demikian<br />

secara implisit mengesensialkan aktivisme <strong>Islam</strong> sebagai<br />

sesuatu yang tidak dapat dipahami secara komparatif dan<br />

mengekalkan keyakinan tentang eksepsionalisme <strong>Islam</strong>.<br />

Ketika analisis komparatif digunakan (di luar kajian atas<br />

beragam contoh aktivisme <strong>Islam</strong>), ia umumnya terbatas pada<br />

perbandingan dengan “fundamentalisme-fundamentalisme<br />

keagamaan” lain yang sama-sama memiliki fondasi ideologis<br />

dan orientasi keagamaan yang mirip, dan dengan demikian<br />

menegaskan keterbandingan gagasan dan bukan mekanisme<br />

aktivisme (Antoun dan Hegland, 1987; Lawrence, 1989;<br />

Sivan dan Friedman, 1990; Kepel, 1994; Marty dan Appleby,<br />

1995). Akibatnya adalah bahwa karya kesarjanaan tersebut<br />

cenderung mengabaikan berbagai perkembangan dalam<br />

penelitian gerakan sosial yang dapat memberikan sumbangan<br />

teoretis pada banyak isu yang relevan dengan aktivisme <strong>Islam</strong>.<br />

Rintangan lain terhadap pembentukan teori dalam<br />

studi tentang aktivisme <strong>Islam</strong> adalah bahwa penelitian<br />

multidisipliner tidak disatukan oleh suatu agenda penelitian<br />

bersama. Terpecah-pecah dalam beragam disiplin, publikasipublikasi<br />

tentang aktivisme <strong>Islam</strong> cenderung mengikuti<br />

rangkaian pertanyaan penelitian, kerangka teoretis, dan<br />

metodologi yang sempit, yang masing-masingnya ditentukan<br />

oleh suatu fokus disiplin tertentu. Sebagian besar ilmuwan<br />

politik, misalnya, lebih tertarik kepada pertanyaan bagaimana<br />

<strong>Islam</strong> memengaruhi negara dan politik; para sosiolog tertarik<br />

untuk mengkaji akar-akar demografis para anggota baru<br />

Pendahuluan |<br />

41

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!