22.11.2014 Views

Samyutta Nikaya 1 – Sagatha Vagga (2.8 MB) - DhammaCitta

Samyutta Nikaya 1 – Sagatha Vagga (2.8 MB) - DhammaCitta

Samyutta Nikaya 1 – Sagatha Vagga (2.8 MB) - DhammaCitta

SHOW MORE
SHOW LESS

You also want an ePaper? Increase the reach of your titles

YUMPU automatically turns print PDFs into web optimized ePapers that Google loves.

(304) 1. Buku dengan Syair (Sagāthāvagga)<br />

kasihan kepada bhikkhu tersebut, mengharapkan kebaikannya, ingin<br />

membangkitkan semangat religius dalam dirinya, mendekatinya dan<br />

berkata kepadanya dalam syair:<br />

784. “Karena engkau berdiam sendirian di dalam hutan<br />

Bagaikan tunggul kayu yang ditolak di dalam hutan,<br />

Banyak dari mereka yang iri padamu,<br />

Bagaikan makhluk-makhluk neraka yang iri pada mereka yang<br />

pergi ke alam surga.” 550<br />

Kemudian bhikkhu itu, tergerak oleh devatā tersebut, mendapatkan<br />

kembali semangat religiusnya.<br />

10 Melantunkan<br />

Pada suatu ketika, seorang bhikkhu sedang berdiam di antara penduduk<br />

Kosala, di suatu hutan. Pada saat itu, bhikkhu itu banyak mencurahkan<br />

waktunya untuk melantun, tetapi pada kesempatan berikutnya, ia<br />

melewatkan waktunya dengan bersantai dan berdiam diri. 551 Kemudian<br />

devatā yang menghuni hutan tersebut, karena tidak lagi mendengar<br />

bhikkhu itu melantunkan Dhamma, mendekatinya dan berkata<br />

kepadanya dalam syair:<br />

785. “Bhikkhu, mengapa engkau tidak melantunkan bait-bait<br />

Dhamma,<br />

Berhubungan akrab dengan para bhikkhu lain?<br />

Mendengarkan Dhamma, seseorang memperoleh<br />

keyakinan;<br />

Dalam kehidupan ini juga [si pelantun] memperoleh<br />

pujian.”<br />

[Bhikkhu:]<br />

786. “Di masa lalu, aku menyukai bait-bait Dhamma<br />

Selama aku belum mencapai kebosanan. [203]<br />

Namun sejak saat aku mencapai kebosanan<br />

[Aku berdiam dalam apa] yang oleh orang baik disebut<br />

’Peletakan oleh pengetahuan akhir<br />

Atas apa yang dilihat, didengar, atau dicerap.’” 552

Hooray! Your file is uploaded and ready to be published.

Saved successfully!

Ooh no, something went wrong!